Pemanfaatan Tempurung Kelapa Sebagai Material Alternatif Plat Cetak Pada Teknik Block Printing

Amalia Az Zahrah, Mochammad Sigit Ramadhan

Abstract


Block printing merupakan teknik cetak yang diyakini berasal dari China pada abad ke-3. Pada umunya, plat cetak block printing terbentuk dari material kayu dan logam yang menghasilkan tampilan motif yang jelas dan detail. Namun dari segi proses pembuatannya plat cetak kayu dan tembaga memerlukan keterampilan khusus dan waktu pengerjaan yang lebih lama. Hal ini menjadi peluang untuk membuat plat cetak block printing dengan menggunakan material alternatif yang lebih mudah didapatkan seperti tempurung kelapa. Tanaman kelapa dapat dijumpai dengan mudah di Indonesia, hal tersebut menjadikan Indonesia sebagai salah satu negara penghasil kelapa terbesar di dunia. Pada umumnya, limbah tempurung kelapa diolah menjadi komoditas lain seperti arang aktif, alat rumah tangga, aksesoris, cenderamata, dan lain sebagainya, sedangkan pemanfaatan limbah tempurung kelapa pada ranah kriya tesktil dan fashion masih terbilang sedikit. Penelitian ini memiliki tujuan untuk memanfaatkan limbah tempurung kelapa dalam bidang fashion dan kriya terutama pada teknik block printing. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui studi literatur, wawancara, observasi, dan eksplorasi. Hasil penelitian ini merupakan plat cetak block printing alternatif terbuat dari limbah tempurung kelapa dan pengaplikasian hasil pencetakan motifnya pada material tekstil yang kemudian digunakan pada rancangan produk fashion.


Keywords


Block Printing; Tempurung Kelapa; Plat Cetak; Produk Fashion

References


Departemen Pertanian. (2007). Prospek dan Arah Pengembangan Agribisnis Kelapa Edisi Kedua.

Dumamika, T. A., & Ramadhan, M. S. Pengaplikasian Teknik Block Printing Dengan Material Kayu Bekas Kebakaran Hutan Kalimantan Barat Pada Pakaian Ready To Wear. Gorga: Jurnal Seni Rupa, 10(2), 277-286.

Ganguly, D., & Amrita. (2013). A Brief Studies on Block Printing Process in India. 41(6), 197–203.

Seidu, R. K. (2019). The art produced by substitute surfaces in hand block printing. Research Journal of Textile and Apparel, 23(2), 111–123. https://doi.org/10.1108/RJTA-08-2018-0047

Winarno, F. G. (2015). Kelapa Pohon Kehidupan. PT Gramedia.




DOI: https://doi.org/10.30998/vh.v5i2.7562

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Amalia Az Zahrah

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.


Sekretariat Pengelola:
Program Studi Desain Komunikasi Visual
Fakultas Bahasa dan Seni
Universitas Indraprasta PGRI

Alamat : Kampus A Unindra, Gedung 1 lantai 2.
Jl. Nangka No. 58 C (TB. Simatupang), Kel. Tanjung Barat, Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan 12530
Telp. (021) 7818718 – 78835283 Fax. (021) 29121071

View My Stats

 

Creative Commons License
Visual Heritage: Jurnal Kreasi Seni dan Budaya is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.