Produksi Pt Wheat Flour Indonesia Menggunakan Metode Systematic Layout Planning And Craft

Mochamad Ari Riswanto, Ricky Samuel Nailala, Maulana Ramadhan

Abstract


PT. WFI adalah perusahaan proses pengolahan biji gandum menjadi tepung terigu yang berlokasi di Tanjung Priok. Tata letak fasilitas produksi di PT WFI teridentifikasi adanya beberapa kendala yang mengganggu terjadinya proses aliran produksinya. PT WFI memiliki tempat penyimpanan bahan baku yang terbatas sehingga pada saat permintaan meningkat, PT WFI tidak dapat menambah stok bahan baku menjadi banyak untuk di produksi. Hal ini menyebabkan kegiatan produksi menjadi kurang optimal. PT WFI berencana untuk melakukan perencaaan ulang pada area pabrik agar proses produksi berjalan lancar. Pada penelitian kali ini, dilakukan perencanaan ulang area pabrik dengan menerapkan metode Systematic Layout Planning untuk mendapatkan block layout yang baik dan metode CRAFT untuk menemukan pemecahan yang lebih baik berdasarkan peta hubungan aktivitas dengan mempertukarkan lokasi kegiatan pada layout awal guna menghasilkan tata letak yang baik untuk menunjang proses produksi pada PT WFI. Hasil yang didapatkan pada penelitian ini adalah didapatkan 3 alternatif untuk perbaikan tata letak fasilitas yaitu pada perbaikan tata letak I terjadi perubahan posisi penempatan pada departemen dampening 1 (C) dan dampening 2 (D) dengan total cost sebesar Rp4.077.048, pada perbaikan tata letak II terjadi perubahan posisi penempatan pada departemen Gudang (A) dan departemen Cleaning (B) dengan total cost sebesar Rp 4.076.535 pada perbaikan tata letak III terjadi pertukaran penempatan posisi departemen Gudang (A) dan departemen Cleaning (B) dengan total cost sebesar Rp 4.047.088. Dengan dilakukannya usulan perbaikan tata letak tersebut, maka terjadi penurunan biaya, total biaya penurunan yang terjadi adalah sebesar Rp95.239 dengan persentase 2,35% dari total cost layout awal.


Full Text:

PDF

References


Apple, J.M. 1990. Tata Letak Pabrik Dan Pemindahan Bahan : Edisi Ketiga, ITB Bandung, Bandung.

Hadiguna, R.A., Dan Setiawan, H. (2008). Tata Letak Pabrik. Yogyakarta : Penerbit Andi

Purnomo, Hari. 2004. Perencanaan Dan Perancangan Fasilitas. Edisi Pertama. Yogyakarta : Graha Ilmu.

Wignjoesoebroto, Sritomo. 1996. Tata Letak Pabrik Dan Pemindahan Bahan. Surabaya : Guna Widya.

Wignjoesoebroto, Sritomo. 2009. Tata Letak Pabrik Dan Pemindahan Bahan. Surabaya : Guna Widya.

Sahroni, 2003. Perencanaan Ulang Tata Letak Fasilitas Produksi Dengan Metode Algoritma CRAFT. Jurnal Teknik Industri Universitas Muhamadiyah Malang. Vol 4, No. 2.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.