Perancangan Film Animasi Punakawan sebagai Simbol Kebijaksanaan

Danny Surachandra, Yayah Rukiah, FC Ndaru Ranuhandoko

Abstract


Tujuan penelitian untuk merancang film animasi asal-usul Punakawan sebagai simbol kebijaksanaan untuk pendidikan budaya bagi anak dan remaja. Metode penelitian yang digunakan adalah jenis penulisan kualitatif deskriptif. Data yang didapatkan kemudian dianalisis terkait dengan media yang sudah ada. Punakawan adalah tokoh dagelan dan penasihat atau dijadikan contoh dalam sajian pagelaran wayang. Belum banyak informasi yang menjelaskan tentang pewayangan khususnya tokoh Punakawan. Dapat disimpulkan bahwa visualisasi film animasi dapat menarik minat lebih banyak dan langsung berpengaruh pada anak dan remaja. Film animasi Punakawan ini berdurasi 3 sampai 6 menit. Film animasi ini dibuat untuk anak dan remaja dengan usia 12 sampai 15 tahun. Unsur yang terdapat di dalam film animasi ini menggunakan gaya karakter kartun semirealis, sehingga menjadi rangkaian gambar yang memiliki kemampuan menarik untuk menyampaikan ide dan cerita. Hasil dari penelitian ini adalah perancangan film animasi asal-usul Punakawan sebagai simbol kebijaksanaan untuk pendidikan budaya agar dapat memperkenalkan dan menambah film animasi Punakawan kepada anak dan remaja agar generasi sekarang serta mengenalkan kebudayaan Indonesia.


Keywords


animasi; wayang; Punakawan; simbol kebijaksanaan

References


Endraswara, S. (2003). Mistik Kejawen Sinkrestisme Simbolisme dan Sufisme Dalam Budaya Spiritual Jawa. Narasi.

Kresna, A. (2012). Punakawan: Simbol kerendahan hati orang Jawa. Narasi.

Moleong, L. J. (2014). Metodologi Penelitian Kualitatif (Edisi Revi). PT. Remaja Rosdakarya.

Prayoga, D. ., Fianto, A. Y. ., & Hidayat, W. (2015). Penciptaan Buku Novel Graphic Punakawan sebagai Upaya Pengenalan Warisan Budaya kepada Anak-anak. Institut Bisnis dan Informatika STIKOM Surabaya.

Saptodewo, F. (2015). Mempopulerkan Cerita Pewayangan Di Kalangan Generasi Muda Melalui Motion Comic. Desain, Vol 2 No 3, 145–156. https://journal.lppmunindra.ac.id/index.php/Jurnal_Desain/article/view/580/546

Sunarto. (2012). Panakawan Wayang Kulit Purwa: Asal-usul dan Konsep Perwujudannya. Jurnal Seni Dan Budaya Panggung.

Wangi, S. (1999). Ensiklopedi Wayang Indonesia Jilid 5 (T U W Y DAN Lakon). Sekretariat Nasional Pewayangan Indonesia.




DOI: https://doi.org/10.30998/vh.v3i1.3230

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Danny Surachandra, Yayah Rukiah, FC Ndaru Ranuhandoko

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.


Sekretariat Pengelola:
Program Studi Desain Komunikasi Visual
Fakultas Bahasa dan Seni
Universitas Indraprasta PGRI

Alamat : Kampus A Unindra, Gedung 1 lantai 2.
Jl. Nangka No. 58 C (TB. Simatupang), Kel. Tanjung Barat, Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan 12530
Telp. (021) 7818718 – 78835283 Fax. (021) 29121071

View My Stats

 

Creative Commons License
Visual Heritage: Jurnal Kreasi Seni dan Budaya is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.