NILAI BUDAYA SEBAGAI UNSUR EKSTRINSIK DALAM KUMPULAN CERPEN ROKAT TASE KARYA MUNA MASYARI DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA

Ayu Holizah Suhaeri, Jatut Yoga Prameswari, Maman Paturahman

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan nilai budaya pada kumpulan cerpen Rokat Tase karya Muna Masyari, dan mendeskripsikan implikasi hasil penelitian terhadap pembelajaran bahasa Indonesia. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskripsi, sumber data berupa buku kumpulan cerpen Rokat Tase karya Muna Masyari. Teknik penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik deskriptif analisis. Hasil penelitian dalam kumpulan cerpen Rokat Tase karya Muna Masyari yaitu terdapat nilai budaya berupa hubungan manusia dengan Tuhan, hubungan manusia dengan alam, hubungan manusia dengan masyarakat, hubungan dengan manusia lain, hubungan manusia dengan diri sendiri. Secara keseluruhan ditemukan sebanyak 72 data nilai budaya dalam kumpulan cerpen Rokat Tase karya Muna Masyari. Masing-masing nilai budaya tersebut yakni 15 atau (20,83%) nilai budaya hubungan manusia dengan Tuhan, 6 atau (8,33%) nilai budaya hubungan manusia dengan alam, 19 atau (26,83%) hubungan manusia dengan masyarakat, 13 atau (18,05%) hubungan manusia dengan manusia lain dan 19 atau (26,83%) data hubungan manusia dengan diri sendiri. Hasil persentase tersebut berperan dalam masalah pokok nilai budaya. Hal ini disebabkan nilai budaya merupakan nilai kehidupan dan nilai-nilai pendukung pada kumpulan cerita pendek yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.


Keywords


Nilai Budaya; Kumpulan Cerpen; Pembelajaran Bahasa Indonesia

Full Text:

PDF

References


Astuti, T. dan Umiati, U. (2018) . Nilai budaya dan feminisme dalam kumpulan cerpen jeramba-jeramba malam: 10 cerpen terbaik sayembara menulis cerpen lokalitas Lubuklinggau karya Mimi La Rose, Dkk. Silampari Bisa: Jurnal Penelitian Pendidikan Bahasa Indonesia, Daerah, Dan Asing 1 (1): 98–115 https://doi.org/10.31540/silamparibisa.v1i1.20.

Sugiyono. (2015). Metode peneltian pendidikan. Bandung: Alfabeta.

Sum, T. M. (2018). Unsur ekstrinsik dalam cerpen asran karya Trisni Sumardjo. Jurnal Ilmu Budaya, 15(1), 37-47. Diakses pada tanggal 6 November 2021 dari http://journal.unilak.ac.id/index.php/jib/article/view/2031/1270

Sunarti, S. (2008). Nilai-nilai budaya dalam novel tiba-tiba malam karya Putu Wijaya: Tinjauan Semiotik. Skripsi. Universitas Muhammadiyah Surakarta. dari: http://v2.eprints.ums.ac.id/archive/etd/2357

Ridiyanti, L. (2020). Nilai budaya Jawa dalam novel nun pada sebuah cermin karya Afifah Afra dan implikasinya terhadap pembelajaran di SMK. Skripsi. Universitas Pancasakti Tegal. https://core.ac.uk/download/pdf/322774408

Rusdiana. Zakiyah. (2014). Pendidikan nilai kajian teori dan praktik di sekolah. Bandung:CV. Pustaka Setia.

http://digilib.uinsgd.ac.id/8789/1/Buku%20Pendidikan%20Nilai.pdf




DOI: https://doi.org/10.30998/alegori.v3i1.8615

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Publisher:
UNIVERSITAS INDRAPRASTA PGRI

Address: Department of Indonesian Language Education | (Kampus A) TB. Simatupang, Jl. Nangka Raya No.58 C, RT.5/RW.5, Tj. Bar., Kec. Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12530, Indonesia | (Kampus B) Jl. Raya Tengah No. 80, Kel. Gedong, Kec. Pasar Rebo, Jakarta Timur 13760, Indonesia
Phone: +62 (021) 7818718 – 78835283 | Close in Sunday and public holidays in Indonesia
E-mail: kampus@unindra.ac.id

 

Creative Commons License
Alegori Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.