Pemanfaatan Telegram Bot untuk Automatisasi Penggajian dan Informasi Karyawan pada PT MCS

Muhammad Galih Adiwibawa, Lusi Ariyani, Aswin Saputra

Abstract


Instant Messaging (IM) Telegram Messenger yang diluncurkan pada Agustus tahun 2013 menjadi salah satu aplikasi IM yang banyak digunakan oleh masyarakat di seluruh dunia. Kelebihan Telegram Messenger salah satunya menyediakan Application Programming Interface (API), salah satu API yang disediakan adalah fitur BOT. Implementasi Telegram Bot sudah mulai banyak digunakan, salah satu keunggulan BOT adalah menyediakan data ke pengguna yang tidak terbatas oleh waktu. Dari hasil analisa proses pengolahan data gaji karyawan pada PT Maxindo Content Solution (MCS) masih dilakukan secara manual dan sering terjadinya human error yang ditemukan dalam proses penggajian. Tujuan penelitian ini untuk mempermudah proses penggajian, membuat automatisasi penggajian dan membuat sistem yang terkomputerisasi untuk meningkatkan efisiensi kerja. Dalam penelitian ini, untuk membangun sistem tersebut menggunakan model penelitian grounded research berdasarkan data-data nyata yang ada di lapangan dimana pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan observasi. Hasil dari penelitian ini membuat sistem yang telah terkoneksi dengan WEB dan Telegram Bot yang menunjukkan bahwa karyawan dan manajemen dapat mengelola gaji, slip gaji, absensi dan melakukan pengajuan secara mudah.

Kata Kunci: Sistem, Penggajian, API, WEB, Telegram Bot.


Full Text:

PDF

References


Anastasia, D., & Lilis, S. (2011). Sistem Informasi Akuntansi, Perancangan, Prosedur dan Penerapan (Edisi 1). Andi Yogyakarta.

Azhe, W. (2018). Telegram: Sejarah Singkat dan Fitur-Fiturnya. Mi Community. https://c.mi.com/thread-724131-1-1.html.

Cokrojoyo, A., Andjarwirawan, J., & Noertjahyana, A. (2017). Pembuatan BOT Telegram untuk Mengambil Informasi dan Jadwal Film Menggunakan PHP. Petra Christian University, Vol 5. No, 1. http://publication.petra.ac.id/index.php/teknik-informatika/article/view/5163

Ghifari, F., Rachmat, H., & Atmaja, D. S. E. (2015). Design of Automation Inspection System Using Cluster Identification Method Based on Leather Shoes Colour at Venamon Corporation. E-Proceeding of Engineering, Vol.2, No., 2. https://libraryeproceeding.telkomuniversity.ac.id/index.php/engineering/article/viewFile/1871/1776

Laudon, K. C., & Laudon, J. P. (2014). Sistem Informasi Manajemen Perusahaan Digital (Edisi 13). Penerbit Salemba Empat.

Malayu, H. (2012). Manajemen Sumber Daya Manusia. PT. Bumi Aksara.

Rochim, H. N. (2016). Rancang Bangun Telegram BOT pada Telegram Messanger dengan Metode Long Polling untuk Koperasi Kopma UGM. Universitas Gajah Mada. http://etd.repository.ugm.ac.id/index.php?mod=penelitian_ detail⊂=PenelitianDetail&act=view&typ=html&buku_id=93701&obyek_id=4

Samsudin, M. (2010). Manajemen Sumber Daya Manusia. CV. Pustaka Setia.

Sukamto, R. A., & Shalahuddin, M. (2014). Rekayasa Perangkat Lunak Terstruktur dan Berorientasi Objek. Informatika.

Sutabri, T. (2012). Analisis Sistem Informasi. CV. Andi Offset.




DOI: https://doi.org/10.30998/jrami.v2i01.746

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal Riset dan Aplikasi Mahasiswa Informatika (JRAMI) indexed by: